Padang, - Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Wahyu Eko Purnomo S.I.P didampingi Istri Ny. Trismi Menghadiri Malam Kenal Pamit Kapolda Sumbar (Lama) Irjen Pol (Purna) Suharyono S.I.K., S.H., M.H., Bertempat di hotel Mercure Kota Padang, Minggu, (05/01/2025.)
Turut Hadir dalam Acara tersebut, Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) H. Mahyeldi Ansharullah dan Danlantamal II, Danlanud, Pj. Walikota Padang, Kabinda Sumbar, Rektor UNP, Forkompinda Sumbar, PJU Polda Sumbar, Seluruh Kapolres Polda Sumbar, Perwakilan Bhayangkari Sumbar, dan Awak media/Jurnalis
Baca juga:
Kasal Hadiri Peringatan Hari Pers Nasional
|
Kapolda Sumbar (lama) Irjen Pol (Purna) Suharyono S.I.K., S.H., M.H., mengucapkan terimakasih kepada seluruh rekan kerja yang telah membantu dan mendukung dalam setiap pelaksanaan tugas.
"Syukur Alhamdulillah dapat melaksanakan tugas ini dengan baik, Kami sekeluarga izin untuk berpamitan dan mohon maaf dengan segala kekurangan selama bertugas di Provinsi Sumbar ini, " ujarnya
Kapolda Sumbar (Baru) Irjen Pol.Dr.Drs.Gatot.Tri Suryanta CSFA.MSi. Mari kita Bersukur kegiatan pada malam ini, dapat berjalan Sesuai rencana, " Saya berkomitmen untuk mewujudkan keamanan dan kenyamanan masyarakat Sumbar sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman” ujarnya
Gubernur Provinsi Sumbar H.Mahyeldi Ansharullah Setiap rotasi dan perpindahan jabatan dalam instansi merupakan hal yang biasa, Untuk Pejabat Kapolda yang lama kami ucapkan banyak terimakasih atas kerjasama yang sudah berjalan selama ini, dan untuk pejabat yang baru kami ucapkan Selamat datang dan bertugas di ranah Minang ini.
Danrem 032/Wirabraja Mengatakan, atas Nama Pribadi dan keluarga besar Korem 032/Wirabraja Mengucapkan terimakasih kepada Irjen Pol (Purna) Suharyono S.I.K., S.H., M.H., beserta istri atas Dedikasinya selama mengabdikan diri di Sumatera Barat, kami senantiasa mendo'akan, semoga sukses selalu dalam Lindungannya.” ujarnya
Acara pisah sambut yang berlangsung meriah ini diisi dengan makan malam dan foto bersama, yang sebelumnya diawali dengan Penampilan Dari Bhayangkari PJU Polda Sumbar, Diva Bhayangkari Polda Sumbar dan Acara hiburan.